Sabtu, 10 November 2012

10 Bahan Makanan yang Membuat Anda Awet Muda



Tadi kan saya udah ngebahas tentang kebiasaan yang mebuat kita terlihat tua , sekarang saya mengshare tentang bahan makanan yang membuat anda awet muda hehee ... :)


Teh hijau
teh hijau, green tea, manfaat teh hijau, khasiat teh hijau untuk kesehatan, manfaat green teaMinuman super yang satu ini memang tidak akan habis manfaatnya. Teh hijau memiliki banyak manfaat yang membuatnya menempati urutan teratas dalam daftar bahan makanan yang membuat Anda awet muda. Teh hijauh diyakini bisa membantu tekanan darah menjadi teratur, menurunkan kadar gula darah, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan kolesterol dan beberapa penelitian bahkan menunjukkan, teh hijau efektif mencegah kanker. Itu seperti obat paling mujarab yang bisa Anda dapatkan.

Sayuran hijau


Memakan bayam memang tidak akan mengubah Anda menjadi Popeye, tapi sayuran itu sangat bagus untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari penyakit. Bayam dan sayuran berdaun hijau lainnya seperti kale (sejenis kubis) dan sawi memiliki kandungan folat yang tinggi yang vital untuk mencegah kerusakan DNA dan pembuluh darah. Jika Anda bisa menjaga sistem kesehatan sirkulasi darah, Anda mengurangi risiko terkena penyakit seperti tekanan darah tinggi, diabetes kronis, penyakit ginjal dan kegilaan.

Cokelat hitam


Siapa yang mengira makanan manis ini masuk dalam daftar makanan yang bisa membuat awet muda? Berita bagusnya, cokelat bisa membantu melawan tanda-tanda penuaan karena kandungan kakaonya. Kakao kaya akan antioksidan yang disebut flavonoids yang membantu menjaga fungsi pembuluh darah agar tetap sehat. 

Sistem peredaran darah yang sehat mengurangi risiko terkena penyakit tekanan darah tinggi, diabetes kronis, penyakit ginjal dan kegilaan. Jangan memakannya terlalu banyak. Sepotong cokelat sehari baik untuk menjaga kesehatan dan pastikan Anda mengonsumsi yang kandungan kakaonya lebih dari 70 persen.

Produk kedelai



Produk kedelai 
Seperti ikan, produk kedelai seperti tahu juga merupakan sumber alternatif protein yang sangat bagus di samping daging atau susu, karena memiliki sedikit kandungan lemak jenuh atau bahkan tidak sama sekali. Makanan yang rendah lemak jenuh akan mengurangi risiko Anda terkena serangan jantung dan menurunkan tekanan darah. Produk kedelai sangat bagus membantu menurunkan kolesterol dan tambahan yang berguna untuk makanan sehat.




Yoghurt


Melihat dari maraknya pemberitaan buruk makhluk ini, Anda mungkin berasumsi bahwa semua bentuk bakteri akan merusak kesehatan Anda. Untungnya, hal itu jauh dari kata benar. Bakteri “baik” sangat baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh Anda, dengan meningkatkan antibodi dan mencegah  timbulnya organisme patogen seperti Salmonella dan E. coli. 

Banyak produk yoghurt mengandung banyak bakteri baik yang membantu menjaga kesehatan usus dan mengurangi risiko penyakit usus yang berkaitan dengan umur. Yoghurt juga kaya akan kalsium, yang bisa membantu mencegah osteoporosis.  

Anggur merah

1326268649255103568
Satu gelas anggur merah meningkatkan kadar yang baik elemen antipenuaan termasuk polifenol antioksidan, mineral, dan resveratrol (salah satu senyawa polifenol yang terdapat pada tumbuhan dan dimanfaatkan dalam bidang medis). 

Resveratrol membantu meningkatkan level kolesterol baik dalam tubuh dan mencegah penggumpalan darah dan menjaga sistem peredaran darah tetap sehat. Resveratrol yang terkandung dalam anggur merah juga bermanfaat bagi wanita saat menopause dengan mengurangi risiko penyakit seperti kanker payudara dan osteoporosis yang disebabkan berkuranganya level hormon estrogen. 

Seperti cokelat, jangan terlalu banyak mengonsumsi anggur merah. Kami menyarankan untuk mengonsumsi satu gelas anggur merah setiap hari. 

Air

air putih segarHanya sedikit orang — yang aktif atau tidak — yang mengonsumsi cukup air, padahal sedikit saja dehidrasi dapat menimbulkan efek samping seperti sakit kepala, lelah, dan tingkat konsentrasi rendah. 

Meningkatkan asupan cairan dapat meningkatkan level energi, membantu pencernaan, membuat kulit sehat dan membuat Anda awet muda. Pastikan Anda mengonsumsi air dalam jumlah sedikit tetapi sering setiap harinya, pastikan Anda ekstra waspada setelah berolahraga atau setelah Anda berada di lingkungan yang kering, sangat panas atau lingkungan ber-AC.




SUMBER : yahoo

KEBIASAAN YANG MEMBUAT ANDA TERLIHAT TUA


Ni saya mau bagi tanda-tanda apa aja yang bikin kalian terlihat tua padahal umur kita masih muda ? *nah loohh.... ni berdasarkan sumber yang saya dapetin. Moga bermanfaat yaahh ?? :)

Memang benar, setiap orang pasti akan menjadi Memang benar, setiap orang pasti akan menjadi tua. Namun, usia muda tak menjamin fisik Anda pun ikut terlihat muda juga.
Perubahan fisik yang lebih cepat ini bisa disebabkan oleh banyak hal. Berikut ini salah satunya.


Jumat, 02 November 2012

Nice Guy (2012)





Drama title: Innocent Man / 세상 어디에도 없는 차칸남자
Also known as: The Nice Guy Never Seen Before / No Such Thing As Nice Guys
Previously Known as: 차칸남자 / Nice Guy
Genre: Melodrama, Romance
Episode: 20
Preceded by: Bridal Mask
Succeeded by: Jeon Woo Chi

Rabu, 31 Oktober 2012

TO THE BEAUTIFUL YOU


Berkas:Posterttby.jpg



Drama ini sering disebut sebagai hanakimi versi korea. Bercerita tentang seorang gadis, Goo Jae Hee (Sulli ) yang menyamar menjadi pria untuk membangkitkan kembali semangat Kang Tae Joon ( MinHo) agar bisa bangkit dan kembali melakukan lompat tinggi. Hari-hari dilalui Goo Jae Hee di sekoalh asrama pria, dia harus sebisa mungkin tidak ketahuan. Ikuti kisah mereka dalam serial drama To The Beautiful You..  


ni Caranya Agar Tidur Bisa Berkualitas Dan Tahan Lama



Buat orang-orang yang super sibuk, tidur bisa dibilang sebagai kemewahan saking sulitnya mengalokasikan waktu untuk berisitirahat. Masalah yang sama juga dialami penderita insomnia karena tidurnya kurang lama atau kurang berkualitas. Jika dibiarkan, gangguan yang awalnya sepele ini bisa berakibat serius.
"Orang yang mengalami insomnia akan kurang tidur dan mengalami proses inflamasi atau peradangan yang bisa menyebabkan gangguan di pembuluh darah, sehingga jantung jadi bisa terganggu atau menimbulkan penyakit. Pada insomnia penderita, angka kesakitannya lebih tinggi seperti mengalami jantung atau demensia," kata dr Rimawati Tedjasukmana, SpS, RPSGT pakar kesehatan tidur RS Medistra Jakarta kepada detikHealth seperti ditulis Rabu (31/10/2012).
Dengan mengenali penyebabnya, insomnia akan lebih mudah diatasi. Gangguan tidur ini umumnya disebabkan karena kecemasan atau beban pikiran, bekerja sampai larut malam, kondisi tempat tidur yang kurang nyaman, hingga kebiasaan memakai peralatan elektronik atau gadget sebelum tidur.
Selain itu, hal-hal yang seringkali sepele namun banyak dilakukan juga dapat memicu insomnia. Misalnya kebiasaan berolahraga di malam hari beberapa saat sebelum tidur. Dengan alasan kesibukan, banyak orang di perkotaan yang baru sempat berolah raga di malam hari.
"Padahal jarak waktu selesai berolah raga dan tidur yang ideal adalah 3 jam. Dengan berolah raga memang tubuh akan terasa capek, tetapi adrenalin akan meningkat. Adrenalin akan membuat kita lebih terjaga. Akibatnya walaupun badan terasa lelah, otak seolah tak mau berhenti beristirahat," kata kata dr. Andreas Prasadja, RPSGT, pakar kesehatan tidur serta konsultan Sleep Disorder Clinic RS Mitra Kemayoran
Agar dapat tidur nyenyak, ada beberapa hal yang perlu dilakukan, yaitu:
- Lakukan relaksasi sebelum tidur. Jangan sibuk memikirkan pekerjaan atau mengomel dengan pasangan. Tubuh perlu waktu untuk relaksasi dan ketenangan sebelum tidur.
- Jangan olahraga malam hari. Jarak antara tidur dan olahraga setidaknya harus 3 jam.
- Jangan minum kafein sore hari karena efek kafein bisa bertahan hingga 9-12 jam.
- Jangan tidur dalam keadaan kekenyangan atau kelaparan. Jarak antara makan besar dan tidur adalah 2 jam. Tapi kalau ngemil boleh-boleh saja.
- Matikan gadget sebelum ke tempat tidur. Jangan menggunakan gadget di tempat tidur.
- Lakukan aktivitas yang merangsang tidur seperti mendengarkan musik atau membaca buku.
- Jangan sembarangan mengonsumsi obat tidur. Sebaiknya cari penyebabnya mengapa bisa mengalami insomnia berkepanjangan.
- Jika sudah insomnia dan sudah minum obat, sebaiknya berusaha untuk mengurangi dosis obat dengan menggunakan bantuan dokter.
- Jika gangguan sulit tidur ini sudah mengganggu dan berlangsung lebih dari 2 minggu, konsultasikan dengan dokter.
Untuk pengguna twitter, dr Andreas merekomendasikan berbagai tips sehat mengenai tidur lewat akun @IDTidurSehat. Tapi ingat, sebaiknya jangan gunakan gadget menjelang tidur sebab ujung-ujungnya malah dapat memicu insomnia.

Bagi Pecandu Gadget, Insomnia Bukan Susah Tidur Tapi Lupa Tidur



Produk-produk kecanggihan teknologi seperti ponsel, modem dan laptop turut memicu insomnia di zaman moderen ini. Gara-gara tidak ada lagi batas ruang dan waktu, semua orang asyik main internet di atas kasur hingga akhirnya lupa tidur.
Contohnya Nisa (25 tahun), seorang karyawati di Jakarta yang karena tuntutan pekerjaan tidak pernah bisa lepas dari smartphone atau ponsel pintarnya. Melalui perangkat canggih tersebut, Nisa bisa browsing internet maupun chatting dengan rekan-rekannya kapan saja dan di mana saja.
Termasuk saat mau tidur, perempuan berkerudung ini selalu punya waktu untuk melihat update status yang muncul di timeline jejaring sosialnya. Kalau ada yang mengajaknya berinteraksi lewat instant messanger, sengantuk apapun pasti akan ditanggapinya.
Masalahnya adalah ketika sedang asyik chatting, para pecandu teknologi seperti halnya Nisa cenderung tidak ingat waktu. Kalau bukan karena tidak sengaja melihat jam dinding atau tiba-tiba mendengar suara adzan, maka waktu tidur akan terlewatkan begitu saja tanpa disadari.
"Biasanya sih baru nyadar karena emak guwe bangun terus ngomelin guwe (karena sampai subuh belum tidur)," tutur Nisa kepada detikHealth, juga melalui instant messanger meski diakuinya tidak sambil tiduran, seperti ditulis Rabu dinihari (31/10/2012).
Tidak bisa tidur seperti dalam kasus ini umumnya tidak termasuk susah tidur, sebab kalau memang ada niat maka sebenarnya tidak akan terlalu susah. Tinggal mematikan ponsel, maka rasa kantuk akan datang dengan sendirinya. Para pecandu gadget ini kadang hanya lupa tidur, lalu dilabeli insomnia untuk lebih mudahnya.
Meski demikian, dampak negatif yang ditimbulkan sebenarnya sama saja. Kurangnya waktu tidur di malam hari akan mengurangi produktivitas di tempat kerja pada keesokan harinya. Di kantor jadi sering terkantuk-kantuk, susah menjaga konsentrasi dan lebih lambat dalam mengerjakan segala hal.
Pakar kesehatan tidur dari RS Medistra Jakarta, dr Rimawati Tedjasukmana, SpS, RPSGT membenarkan bahwa keberadaan ponsel di tempat tidur bisa memicu berbagai gangguan tidur termasuk insomnia. Tidak selalu karena lupa tidur, kadang ada pesan pendek atau panggilan masuk yang bisa membuat orang terbangun tengah malam kemudian susah untuk tidur lagi.
"Penggunaan gadget di tempat tidur sebaiknya dikurangi karena bisa membuat orang jadi sulit tidur. Kamar seharusnya hanya berfungsi untuk tidur dan bukan untuk main, makan apalagi kerja misalnya buka-buka laptop," kata dr Rima yang selalu menganjurkan 'hygiene tidur', yakni kondisi tidur yang steril dari segala macam gangguan.

Hati-Hati! Kurang Tidur Lebih Cepat Mati




Insomnia yang diderita bisa membuat orang kurang tidur atau tidak mendapatkan istirahat dengan baik. Kondisi ini seringkali dikaitkan dengan risiko kematian yang lebih tinggi.
"Orang kurang tidur tingkat kematiannya lebih tinggi benar sekali, jadi istilahnya kurang tidur cepat mati," ujar dr Andreas Prasadja, RPSGT dari RS Mitra Kemayoran saat dihubungi detikHealth dan ditulis Rabu (31/10/2012).
dr Andreas menuturkan orang yang tidurnya kurang dari 5 jam sehari memiliki risiko terkena penyakit kardiovaskular 2 kali lipat lebih tinggi. Penyakit ini termasuk gangguan jantung, hipertensi dan stroke.
Idealnya pada orang dewasa yang berusia di atas 30 tahun memiliki waktu tidur 7-8 jam, untuk remaja dan juga dewasa muda maka waktu tidurnya sekitar 8,5-9,25 jam, sedangkan untuk orang lanjut usia waktu tidurnya 5-6 jam setiap malam.
Hal senada juga diungkapkan oleh dr Rimawati Tedjasukmana, SpS, RPSGT bahwa orang yang insomnia akan kurang tidur dan mengalami proses inflamasi atau peradangan yang bisa menyebabkan adanya gangguan di pembuluh darah.
"Hal ini bisa membuat kondisi jantung jadi terganggu atau menimbulkan penyakit. Pada orang dengan insomnia ini angka kesakitan juga lebih tinggi seperti mengalami penyakit jantung atau demensia," ujar dr Rima dari RS Medistra Jakarta.
Risiko lebih tinggi untuk terkena penyakit ini yang memicu seseorang dengan insomnia memiliki tingkat kematian lebih tinggi. Untuk itu jika seseorang diketahui memiliki insomnia sebaiknya segera cari tahu penyebabnya agar dapat diatasi dan tidak menimbulkan komplikasi penyakit.
Seseorang dikatakan memiliki insomnia jika ia tidak bisa atau sulit untuk memulai dan mempertahankan tidur, walaupun ada kesempatan cukup bagi dia untuk tidur. Serta di siang harinya orang tersebut menjadi gampang marah, mengantuk terus, stres dan kegiatannya terganggu.
"Misalnya ada orang yang hanya tidur 3 jam tapi ia senang-senang saja maka itu nggak insomnia, selama ia tidak ada gangguan di siang hari maka itu bukan insomnia," ujar dr Rima.
Diketahui ada beberapa hal yang bisa memicu seseorang menjadi insomnia seperti tekanan dari pekerjaan atau lingkungan yang dapat menyebabkan stres dan depresi, atau akibat penyakit tertentu misalnya sakit kepala atau gangguan pencernaan.
"Pada orang yang insomnia siklus tidurnya kacau sehingga mengacaukan jam biologis yang ada. Untuk orang yang agak insomnia sebaiknya tidur dan bangun di jam yang sama," tuturnya.